
Jakarta, KoranKini.com – Emil Audero berpotensi debut bersama Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia menghadapi Tiongkok di Stadion Utama Bung Karno (SUGBK), Kamis (5/6). Dirinya memiliki kans masuk dalam starting line up, menggantikan Marteen Paes, yang terkena akumulasi kartu.
Penjaga gawang berusia 28 tahun itu akan melakoni debut bersama timnas Indonesia di kandang sendiri. Dirinya menegaskan tidak mau emosional yang akan mempengaruhi performanya di lapangan.
“Tidak, tentu saja saya tidak gugup. Saya senang berada di sini bersama tim, di Jakarta. Kesempatan bermain untuk Timnas adalah sebuah kebanggaan buat saya. Karena sepakbola itu menyenangkan, dan saya hanya fokus pada permainan,” kata Emil saat ditemui di Stadion Madya, GBK, pada Senin (2/6/2025).
Kiper kelahiran Mataram, Nusa Tenggara Barat itu mengenakan gelang dari Lombok sebagai bentuk kecintaannya pada daerah asal sekaligus jadi tambahan motivasi jika dipercaya tampil oleh Patrick Kluivert.
“Ya, gelang ini dari Lombok. Saya punya hubungan erat dengan Indonesia. Saya lahir di sini dan tak sabar mewakili negara saya,” ujarnya.