Tawon Vespa Teror Warga Balongbendo, Damkar Turun Tangan

KoranKini.com | Sidoarjo – Keberadaan sarang tawon vespa yang menempel di salah satu atap rumah warga Desa Gagang Kepuhsari, Kecamatan Balongbendo, Sidoarjo, membuat resah. Hewan penyengat berbahaya itu telah lama bersarang, namun beberapa minggu terakhir mulai agresif dan menyerang warga sekitar.
Puncaknya terjadi ketika seorang anak kecil, yang merupakan tetangga rumah pemilik sarang, tersengat hingga mengalami luka dan bengkak. Kejadian itu membuat warga panik dan segera melaporkan insiden tersebut kepada pihak pemerintah desa dan kecamatan.
Menindaklanjuti laporan warga, pihak Pemerintah Kecamatan Balongbendo berkoordinasi dengan petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Pos Krian untuk melakukan evakuasi. Petugas datang ke lokasi mengatisipasi risiko serangan dari tawon vespa yang dikenal sangat agresif saat siang hari.
Dalam proses evakuasi, petugas mengenakan alat pelindung diri (APD) lengkap dan menggunakan semprotan api serta cairan pembasmi serangga khusus. Setelah hampir satu jam, sarang tawon berhasil diamankan tanpa menimbulkan korban tambahan. Kasi Ketentraman dan Ketertiban Umum (Trantib) Kecamatan Balongbendo, Riyadi, membenarkan adanya laporan warga terkait serangan tawon vespa tersebut.
“Keberadaan sarang tawon ini sebenarnya sudah cukup lama. Namun warga baru melapor setelah ada anak kecil yang disengat,” ujar Riyadi.
Tawon vespa dikenal memiliki sengatan yang sangat berbahaya, bahkan dalam kasus tertentu bisa memicu reaksi alergi serius atau kematian jika jumlah sengatan banyak dan korban terlambat mendapatkan pertolongan medis.
Riyadi juga mengimbau masyarakat agar segera melapor ke perangkat desa atau kecamatan apabila menemukan sarang tawon vespa di lingkungan tempat tinggal, agar bisa segera ditangani sebelum menimbulkan korban.




